Smartphone Rasa Mirrorless, Xiaomi Pamer Smartphone Flagship Bisa Dipasangi Lensa Leica
Besides Leica's Summilux-M 35mm f/1.4 ASPH full-frame lens, #Xiaomi12SUltraConcept equips an eco-friendly silicone body, IP68 dust and water resistance, and sapphire lens protection. pic.twitter.com/QG9G43qx8s
— Xiaomi (@Xiaomi) November 3, 2022
Hanya saja, perbedaan yang cukup terlihat ada pada pinggiran modul kamera belakang yang berbentuk lingkaran besar yang kini dijadikan sebagai mounting lensa eksternal. Dengan mounting inilah Xiaomi 12S Ultra Concept bisa dipasangkan lensa kamera eksternal Leica M-series. Sama seperti kembarannya, Xiaomi 12S Ultra Concept sudah dibekali spesifikasi kamera yang istimewa, seperti kamera utama 50 MP dengan sensor Sony IMX989 yang berukuran 1 inci. Sensor kamera itu terbilang istimewa, sebab ini merupakan pertama kalinya Sony meluncurkan sensor kamera dengan ukuran 1 inci. Sebelum-sebelumnya, ukuran sensor Sony lebih kecil dari 1 inci. Cara memasang lensa eksternal pada Xiaomi 12S Ultra Concept ini sama seperti memasang lensa pada kamera DSLR atau mirrorless, hanya dengan ditempelkan lalu diputar hingga bunyi "klik".
Co-engineered with @leica_camera, we invited its engineers to tell you the story behind #Xiaomi12SUltraConcept and the unprecedented dual 1" ultra sensor. pic.twitter.com/Qq2MaSKapy
— Xiaomi (@Xiaomi) November 3, 2022
Saat memotret menggunakan lensa eksternal, pengguna tetap bisa mengakses fitur fotografi di ponsel seperti grid, histogram, focus peaking, dan lainnya. Belum ada informasi lebih lanjut mengenai konsep ini, apa akan masuk ke produksi massal atau hanya sekedar menjadi konsep saja.

.jpg)
Posting Komentar
0 Komentar