Serial Manga dari Novel Eromanga Sensei! Resmi Berakhir
Serialisasi manga dari novel “Eromanga Sensei” karya Tsukasa Fushimi dan ilustrator Hiro Kanzaki resmi berakhir hari ini di majalah Dengeki Daioh edisi bulan Juli 2021. Manga yang digambar oleh Rin ini berakhir di bab ke-79. Volume ke-12 yang menjadi volume terakhir manga ini belum dipastikan tanggal terbitnya.
Ilustrasi perayaan berakhirnya serialisasi dari Rin:
今月の電撃大王でコミカライズ版『エロマンガ先生』完結になります。7年間ありがとうございました!! pic.twitter.com/Y6ipaShtW2
— rin (@rin_ROYAL) May 27, 2021
Informasi berakhirnya serialisasi:
電撃大王7月号にて、『エロマンガ先生』はついにグランドフィナーレを迎えます! 晴れて恋人関係になったマサムネと紗霧。浮かれるマサムネに、紗霧はある“お願い”をするのですが……?(NA) pic.twitter.com/q4KhSm0Uyb
— 月刊コミック電撃大王【公式】 (@Dengeki_Daioh) May 26, 2021
Ucapan terima kasih dari pihak “Oreimo” dan “Eromanga Sensei“:
rinさんが描くコミック版『エロマンガ先生』、今回でグランドフィナーレ🎉
— 俺妹&エロマンガ先生 (@oreimo_eromanga) May 27, 2021
これまで応援してくださった方々のおかげです、ありがとうございます✨ https://t.co/ExbxQzna8f
Eromanga Sensei bercerita tentang Masamune Izumi, pengarang light novel yang masih duduk di bangku SMU. Adik perempuannya, Sagiri; adalah hikkikomori yang tidak keluar kamar lebih dari setahun lamanya. Ia memaksa kakaknya untuk membuatkan makanan dengan kasar. Masamune ingin adiknya keluar kamar karena dia hanya satu-satunya anggota keluarga yang tersisa.
Fushimi meluncurkan novel Eromanga Sensei pada November tahun 2013 dengan ilustrasi buatan Hiro Kanzaki. ASCII Media Works menggunakan label Dengeki Bunko sebagai penerbitnya. Volume pertamanya terbit pada 10 Desember 2013. Per 9 November 2019, novel ini telah diterbitkan hingga 12 volume. Jumlah penjualannya kini telah menembus angka 1,6 juta eksemplar. Fushimi dan Kanzaki juga bekerja sama dalam pembuatan novel “Ore no Imouto ga Konnani Kawaii Wake ga Nai“.
![]() |
| Sampul novel vol. 12 |



Posting Komentar
0 Komentar